Santunan Yayasan Budi Sentosa Sriwijaya (Berkarya Palembang) Bulan Januari 2023
Assalamualaikum Wr. Wb.
Alhamdulillah kegiatan pembinaan dan santunan anak yatim dhuafa Yayasan Budi Sentosa Sriwijaya pada tanggal 15 Januari 2023 dapat berjalan lancar.
Acara di awali motivasi oleh bu Maligan agar anak-anak dapat meningkatkan minat belajar baik pelajaran di sekolah serta menambah hapalan Al-Qur’an, doa bersama yang di pimpin oleh anak kita Fikri, dilanjutkan setoran hapalan Al-Qur’an, di tutup dengan bagi santunan.
Kegiatan bulan ini ada 3 anak yang dilepas karena sudah memasuki usia 15 tahun, 4 anak yang peringkat 1-3 di kelasnya.
Anak-anak yang dilepas kita berikan uang khusus, anak-anak yang peringkat 3 besar kita berikan uang juga untuk memotovasi mereka agar giat belajar.
Terima kasih Bapak, Ibu donatur yang telah berbagi rezeki titipan Allah dengan anak yatim dhuafa binaan Yayasan Budi Sentosa Sriwijaya semoga Allah membalasnya berlipat ganda, semoga menjadi pundi-pundi amal untuk kelak dibawa pulang Aamiin Ya Rabbal Alamin