Buka Bersama BERKARYA Surabaya, Ramadhan 1435 Hijriyah
Sore ini (minggu, 6/7) serambi masjid Baitul Makmur 1, Kampus UNESA Ketintang Surabaya berbeda dari biasanya. Terlihat ramai oleh adik-adik kecil dan beberapa ibu, serta pemuda-pemudi yang bersholawat bersama. Mereka sedang mengikuti acara buka bersama adik-adik Yatim BERKARYA Surabaya. Acara yang dimulai pukul 16,00 WIB ini dihadiri sekitar 90 adik yatim BERKARYA (Berkah Keluarga Yatim) Surabaya, yang terdiri dari yatim sekitar ITS, Unesa, dan Tropodo. Acara Buka bersama BERKARYA Surabaya merupakan momen yang dapat mempererat tali silaturrahmi antar adik-adik yatim daerah ITS, Unesa, dan Tropodo.
Acara sore ini dibuka oleh pembawa acara, acara dilanjutkan dengan tilawah dan sambutan-sambutan. Buka bersama BERKARYA Surabaya Ramadhan tahun ini juga spesial, karena dihadiri oleh pembicara yang inspiratif, Cak Teguh dari Pondok Pesantren Sidoresmo – Surabaya. Beliau alumni ITS Surabaya dan sudah kenyang dengan dunia aktivis kemahasiswaan. Beliau saat ini juga aktif sebagai pengurus PCNU Surabaya, pengasuh dari website www.lenteraislam.com , dan grup pengajian online di Facebook “Ngaji Bareng Cak Teguh”.

Buka Bersama : Adik-adik BERKARYA Suarabaya, donatur, dan segenap pengurus BERKARYA
Beliau memotivasi adik-adik yatim untuk dapat mandiri kedepannya dan bangga menjadi anak yatim karena merupakan penerus Rasulullah SAW. Adik-adik pun terlihat optimis dan termotivasi, tak jarang nampak gelak tawa adik-adik saat Cak Teguh memberi candaan rigan ditengah ceramahnya. Kuis oleh Cak Teguh, hanya untuk tiga adik yang beruntung bisa menjawab pertanyaan beliau. Adik-adikpun semangat mengacungkan tangan. Hingga diperoleh pemenangnya, dan mendapat bingkisan dari BERKARYA. Pada saat kuis, adik adik juga ditanya tentang cita-cita kedepan. Subhanallah ada yang bercita-cita menjadi Presiden Republik Indonesia. Amin…semoga terkabul.
Mega merah di ufuk barat pun mulai tenggelam, acara buka bersama pun berakhir. Acara ini diakhiri dengan doa bersama dan pemberian santunan serta pemberian bingkisan kepada adik-adik yatim. Setalah itu adik-adik kembali ke wilayah masing-masing dengan mengendarai angkutan umum yang disediakan teman-teman pengurus. Semoga dengan acara ini, adik-adik semakin bersemangat meraih cita-citanya dan kelak bisa menjadi insan yang mandiri dan bermanfaat untuk keluarga, agama, bangsa dan negara. Amin3x.
Terima kasih atas doa dan dukungannya dari teman-teman donatur, segenap pengurus BERKARYA, dan adik-adik tersayang.
Liputan kegiatan Buka Bersama Anak Yatim Surabaya bisa diakses di website kampus Unesa di link berikut:
http://www.unesa.ac.id/berita/201407080001/90-anak-yatim-ramaikan-buka-bersama-di-masjid-unesa.html